Akses Tercepat Menggunakan Perintah AutoCAD

Cara Menggunakan Perintah AutoCAD – Ada berbagai macam cara yang dapat dilakukan untuk menggunakan atau menjalankan perintah-perintah AutoCAD, diantaranya:

– Menggunakan Toolbar
Penggunaan perintah AutoCAD dengan toolbar sering diaplikasikan pada mode classic. Hal itu dikarenakan user dapat dengan mudah dah cepat melakukan berbagai macam modifikasi untuk menampilkan perintah-perintah yang dibutuhkan dalam melakukan penggambaran.

 Klik icon perintah pada toolbar > kemudian mulai melakukan penggambaran

– Menggunakan Ribbon
Fungsi Ribbon hampir sama dengan toolbar, yang membedakan ribbon dapat diaktifkan ketika dalam mode 3D Modeling. Icon perintah di ribbon pun terlihat lebih besar dan user friendly.

Klik icon perintah pada ribbon > kemudian mulai melakukan penggambaran.

– Menggunakan Keyboard

Teknik menggunakan keyboard untuk mengaktifkan perintah AutoCAD sering digunakan pada drafter profesional, mengapa demikian? karena waktu proses penggambaran bisa menjadi lebih cepat.

Untuk menggunakan perintah autocad melalui keyboard anda perlu mengetahui kode-kode perintah sebagai akses menjalankan perintah, diantaranya:

Mengenal AutoCAD Screen Layout

AutoCAD Screen Layout – Tampilan screen layout pada AutoCAD tidak mengalami perubahan pada fungsi dan penggunaannya, namun yang berbeda terletak pada desain yang semakin user friendly. Untuk versi AutoCAD 2007 ke bawah aplikasi ini masih menggunakan screen layout classic tanpa adanya ribbon toolbar untuk 3D modeling.

Sedangkan untuk versi di atasnya, anda akan mendapati tampilan screen layout dengan ribbon toolbar yang dapat mempermudah akses perintah dalam proses penggambaran. Selain itu pada screen anda akan menemukan penambahan komponen seperti view, view style, view cube dan navigation bar.

Berikut ini bagian-bagian layout dari AutoCAD:



  1. Application Button: Tombol ini dapat digunakan sebagai akses tercepat untuk melakukan saving dokumen, membuka dokumen baru, melakukan eksport ataupun import data, printing dan converting file ke dalam bentuk aplikasi lainnya seperti pdf.
  2. In-Canvas View Control: berisi mengenai beberapa perintah yang terdapat pada Application Button, seperti tombol new, open, save, dan printing.
  3. Quick Acces Toolbar
  4. Ribbon: merupakan akses tercepat untuk menggunakan berbagai macam perintah dalam AutoCAD. Perintah ini sudah di kelompokkan dalam beberapa tab, sehingga akan mempermudah anda untuk menemukan perintah AutoCAD yang diinginkan.
  5. Title Bar: berfungsi untuk memberikan informasi tentang judul dari gambar anda. Secara default namanya yaitu Drawing1.dwg, namun apabila anda sudah melakukan save data, maka namanya akan berubah seperti nama yang anda berikan ketika melakukan saving.
  6. Info Center: berisi beberapa informasi penting mengenai aplikasi AutoCAD yang dapat diakses secara offline ataupun online.
  7. Windows Screen: area dimana anda melakukan proses penggambaran.
  8. Navigation Bar: merupakan sebuah perlengkapan navigasi yang terdiri dari beberapa perintah tercepat untuk melakukan navigasi pada gambar, seperti 3D orbit, view, pan dan lain-lain.
  9. Layout Tab: merupakan akses tercepat untuk berpindah dari layout AutoCAD yang satu ke yang lainnya lagi.
  10. Command Window: berisi keterangan mengenai aktivitas yang dilakukan ketika melakukan proses penggambaran ataupun editing.

Cara Membuka Aplikasi AutoCAD

Cara Membuka AutoCAD  – Untuk membuka aplikasi AutoCAD ada beberapa cara yang dapat anda lakukan, namun tentunya anda sudah terlebih dahulu melakukan instalasi aplikasi pada perangkat desktop (komputer) atau laptop.

Cara pertama yaitu melalui windows programs;

Klik Windows start > All programs > Autodesk > buka folder AutoCAD > klik icon Launch Acad.exe



Cara membuka aplikasi AutoCAD yang lebih cepat yaitu melalui desktop;
Cari icon aplikasi AutoCAD > click 2x untuk membukanya
Untuk mendownload aplikasi AutoCAD secara resmi dengan 3 tahun license, anda dapat langsung menuju situs Autodesk.com dan melakukan downloading versi AutoCAD student.

Kontrol Dan Navigasi Mouse Di AutoCAD

Kontrol Dan Navigasi Mouse - Sebelum memulai menggambar dengan aplikasi AutoCAD, terlebih dahulu kita harus mengetahui kontrol dan navigasi untuk mempermudah pekerjaan. Mulai dari AutoCAD terdahulu hingga yang terbaru saat ini, sistem navigasi dan kontrol tidak mengalami perubahan yang signifikan, sehingga anda tidak perlu khawatir untuk menggunakan versi apapun dari aplikasi AutoCAD.

Kontrol Mouse

Kiri mouse berguna untuk melakukan seleksi dan menghilangkan seleksi pada objek. Dari kiri ke kanan hanya melakukan seleksi objek yang terseleksi sepenuhnya. Sedangkan dari kiri ke kanan dapat melakukan seleksi objek walaupun tidak terseleksi sepenuhnya.

Gambar di atas merupakan seleksi AutoCAD dari kiri ke kanan. Terlihat dengan jelas objek lingkaran terseleksi sedangkan objek rectangle tidak terseleksi. Hal ini dikarenakan objek rectangle tidak terseleksi sepenuhnya dengan cursor mouse.

Berbeda jika dari kanan ke kiri, kedua objek terseleksi walaupun tidak sepenuhnya terseleksi dengan kursor mouse. Untuk menghilangkan seleksi pada objek, anda hanya perlu menekan tombol shift pada keyboard, tahan dan kemudian pilih objek yang ingin dihilangkan seleksinya.

Kanan mouse berguna untuk memberikan beberapa pilihan perintah editing untuk mempermudah anda melakukan pekerjaan di AutoCAD. Ketika anda sedang tidak melakukan seleksi pada objek, klik kanan hanya akan menampilkan pilihan perintah yang digunakan sebelumnya dan sistem navigasi untuk gambar kerja.

Sedangkan ketika anda sedang melakukan seleksi objek, klik kanan akan memberikan beberapa perintah yang dapat digunakan untuk melakukan editing pada objek.

Saya pun lebih sering menggunakan pilihan Isolate yang digunakan untuk melakukan hide objek untuk sementara.

Middle Mouse, dapat digunakan untuk melakukan zoom in dan zoom out atau memperbesar dan memperkecil tampilan gambar dengan cara memutar roda mouse ke atas dan bawah. Jika anda menekan middle mouse, maka secara otomatis akan mengaktifkan perintah pan yang berfungsi untuk menggeser area gambar ke segala arah, dimana kursor akan berubah menjadi gambar tangan.

Sedangkan jika anda melakukan kombinasi dengan menekan tombol shift (tahan) kemudian menekan middle mouse, akan mengaktifkan perintah orbit yang berguna untuk memutar objek kerja.

SOLIDWORKS Optimization Settings


1.Turn off High Quality for normal dynamic view mode. (pengaturan pada saat tranparasi -> dirotate tampilan akan kasar atau tidak)

2.Move Level of detail slider to right side, or turn it off. (untuk menentukan tingkat detail pandang zoom,pan dan rotate -> tidak detail,lambat atau cepat )

3.Turn off Mate Animation. (menentukan kecepatan mate -> tidak aktif, cepat atau lambat = pilih tidak aktif)

4.”No Preview during open” checked. (memunculkan kecepatan saat membuka file digrafik area)

5.Turn off all Transition. (untuk mengontrol transisi tampilan -> tidak aktif ,lambat atau cepat)


6.Turn off Anti-Aliasing. (Smoothing garis part -> pilih None untuk menonaktifkan anti-aliasing
7.Only index when computer is idle. (untuk pengaturan search -> bisa diberikan ceklis agar performa bagus)
8.Turn off Show latest news feed in taskpane. (untuk menonaktifkan info info dari SOLIDWORKS yang berada pada Taskpane)9.Turn on ” SOLIDWORKS Customer Experience Improvement program.”

(ceklis untuk mengirimkan data data yang mungkin dgunakan nantinya ke server SOLIDWORKS)
10.Use Plain color instead of Gradient as background. (skema warna yang dipilih untuk Viewport Background digunakan sebagai warna latar belakang)
11.Turn off Realview, Shadows, Ambient Occlusion and Perspective. (matikan Realview, Shadows, Ambient Occlusion dan Perspective di Head Up View Toolbar)
12.Only load the add-in when you use it. ( Except the toolbox add-in) (ceklis add-ins yang hanya digunakan saja, apabila tidak digunakan unceklis)
Feature Freeze
(untuk menonaktifkan atau mengunci feature agar tidak terbaca saat melakukan aktivitas lain -> feature yang di freeze tidak bisa di edit)

Tutorial Penggunaan Perintah "Rectangle" pada AutoCAD


Tutorial Penggunaan Perintah "Trim" pada AutoCAD


Video Cara Menggambar Almari 3D dengan AutoCAD


Video Dasar Autocad Dan Cara Convert PDF to DWG


Cara membuat part dengan 2 line sketch di Solidworks

Pada Solidworks untuk membuat parts kita pasti sering menggunakan perintah extrude boss, nah kali ini saya akan memberikan tutorial cara membuat part dengan 2 line sketch.

Cara membuat part dengan 2 line sketch :
  1. buat Skect 2d seperti gambar
  2. klik icon extrude boss/base
  3. lihat fitur extrude boss/base, sesuaikan ukuran sesuai keinginan anda 
  4. klik ok/ceklis

Fitur ini sederhana dan cepat, menghemat waktu Anda tanpa harus membuat sketsa offset dan dimensi sket

User Interface pada solidworks

SolidWorks User Interface ini cukup sederhana dan friendly. Ada 6 area utama interface yang biasanya Anda gunakan.

User Interface pada solidworks :
  1. Menu  Bar - Top hampir sama dengan software lain yaitu New File, Open File, Save, Print, Undo, Select, Rebuild, File Properties and Options.
  2. Command Manager – Access to part, assembly and drawing editting tools.
  3. Feature Manager design tree – sebagian besar berisi bagaimana part anda, assembly and drawing constructed.
  4. Status bar – memberikan informasi tentang part, assembly dan drawing.
  5. Head up view toolbar – Menampilkan tools zoom, pan, zoom plane and section view. 
  6. Graphics area – Workspace untuk part, assembly and drawing (halaman kerja anda).

Cara Mirror Part di Solidworks

Dalam tutorial SolidWorks singkat ini, saya akan menunjukkan cara untuk mirror part dan menghemat waktu pembuatan part lain.  

Cara mirror part di solidworks :
Siapkan part yang akan di mirror dan pastikan sudah disave.
Klik face referensi part yang akan di mirror

Klik Insert > Mirror part

File part baru akan terbuat dan ceklis pada solid bodies

Klik OK

Part mirror sudah siap

Contoh Hasil Rendering by PhotoView 360 solidworks

Contoh hasil rendering dari aplikasi Solidworks, menggunakan salah satu add-ins yaitu
jadi dengan menggunakan add-ins tersebut kita dapat melakukan berbagai rendering dari desain yyang telah kita buat sebelumnya bisa dalam bentuk part,atau sudah assembly.



Cara Menggunakan Extrude Cut Pada Solidworks

Solidworks memiliki sebuah fitur extrude cut yang fungsinya untuk memotong sebuah objek berdasarkan objek potongnya. Berbeda dengan perintah extrude yang membentuk objek 2d menjadi objek solid 3D.

Berikut cara menggunakan Extrude Cut pada Solidworks :

  • Sebagai contoh saya memiliki dua buah objek rectangle dengan lingkaran ditengah. Dimana objek rectangle nanti akan dipotong dengan objek lingkaran
  • Klik Features tab kemudian pilih extruded cut

  • Tentukan panjang depth dari lingkaran
  • Klik Ok untuk mengahiri perintah, dan anda pun akan melihat objek cylinder telah memiliki lubang ditengah

Demikianlah cara penggunaan perintah extrude cut pada aplikasi Solidworks

Cara Mengganti Plane Di 3D Sketch Pada Solidworks

3D sketch merupakan sebuah fitur pada aplikasi Solidworks yang dapat digunakan untuk menggambar objek dalam kaidah 3 axis mulai dari x, y dan z.

Untuk para pemula yang baru mengenal Solidworks, tentunya akan mengalami sedikit kesulitan ketika bekerja dengan mode 3d sketch. Salah satunya adalah bagaimana cara mengganti plane dari view yang satu ke yang lainnya. Karena itulah tips dan trick Solidworks kali ini akan membahas cara mengganti plane menggunakan fungsi TAB pada keyboard

Cara mengganti plane di 3d sketch
  • Pertama ubah penggambaran menjadi 3d sketch

  • Setelah itu saya akan membuat garis dari bawah ke atas (y axis) dan kemudian membuat garis ke x axis

  • Untuk merubah plane agar bisa menggambar ke arah z axis anda perlu menekan tombol TAB pada keybord

  • Dan secara otomatis plane akan berubah untuk selanjutnya anda dapat menggambar line sepajang z axis