Cara Menebalkan Garis Di Autocad

Menebalkan ataupun menipiskan sebuah garis pada objek 2d sketch di Autocad memiliki arti tersendiri. Biasanya ketika kita menebalkan sebuah garis dapat diartikan sebuah garis nyata untuk mengindikasikan sebuah objek agar lebih terlihat, seperti contoh ketebalan pada garis tepi. Sedangkan untuk garis yang tipis lebih dimaksudnya untuk menyembunyikan objek yang terhalang.

Cara mudah menebalkan garis di Autocad
  • Berikut contoh gambar 2d yang akan di tebalkan

  • Seleksi objeknya, kemudian klik kanan dan pilih properties
 
  • Setelah muncul kotak dialog properties, pilih pada opsi Lineweight dan disana anda akan melihat banyak pilihan untuk ketebalan garis 
  • Pilih salah satunya, dan anda sudah meng-aplikasikan opsi itu
  • Jika ketebalan masih belum berubah, anda perlu mengaktifkan fungsi lineweight pada bagian bawah
  • Secara otomatis objeknya pun akan berubah

No comments:

Post a Comment